LET'S READ MY BLOG...Comment-comment ya teman..^_^v

Kamis, 31 Maret 2011

a LiTtLe Angel..

Tertidur dalam pangkuan seorang bunda
Merayap belai lembut terusapkan ia
Wajah polos tanpa dosa

Kini dia terlelap dalam maya yang dia impikan
Peri kecil riang dalam bayangan senja
Bayangan senja seutas di penghujung hari

Gelak tawa itu..
Membuatku terpaku..
Betapa indah riuh itu kudengar
Wahai engkau peri-peri kecil periang
Bawalah keceriaan yang tulus seiring riuh merdu suaramu
Tangismu pecahkan suasana kala kau terjebak dalam kelam yang membuatmu
Takut..sedih..sendiri..
Hahahhaha...
Kaki-kaki mungil..sayap-sayap mungil..
Riuh rendah berkeliaran dalam tawa yang kian sontak
Tanpa jeda..tanpa batas..tanpa ruang..
Dan itulah dunia yang mereka miliki..

Hay..kau..
Bola mata bulat laksana intan..
Jernih..memancarkan sesuatu yang benar-benar beda
Tak bisa kutatap bola mata jeli itu terlalu jauh

Dan dia menatapku..setajam yang mereka mampu
Seperti mereka mampu untuk membuka jalan pikirku
Soul of their..
Murni..tulus..dan putih
Tapi tak seputih warna-warna putih yang terkadang belum tentu putih..
Dan tak bisa kujelaskan itu
Karena merekalah malaikat kecil penjaga kesucian hati
Tangan-tangan mungil mereka selalu ingin mengajakku pergi kedunia
Ketempat dimana mereka berbaur dengan khayalan
Tawa..dan harapan-harapan polos yang hanya bisa mereka ungkapkan dengan gerak mereka

Kan kujaga engkau..
Kan kujadikan kalian peri-peri kecil penuh harapan besar untuk masa depan..
Dan mari kita berpegangan tangan peri kecilku...
Jangan takut akan dunia yang kelam ini
Sungguh masih tersisa ruang sejuk untukmu disana..
Karena kalian peri kecil penuh  mimpi..
Mimpi indah untuk tatap mata dan jejak mungil yang kan tumbuh seiring waktu..

3 komentar:

  1. Thanx to viewer..untuk postingan ini.Semoga bs lebih baik lg dlm berkarya

    BalasHapus
  2. mestinya a little angel bukan an.

    BalasHapus
  3. Eh..iya.ntu salah ngetik kmrn,g dliat lage..thanx ya

    BalasHapus